Wednesday, 20 September 2017

Riwayat Hidup

Rinaldi Abu Irsyad
Riwayat hidup saya buat dengan narasi biar dibaca bukan sekedar dilihat :)

Solok, tanggal 26 Desember 1985, Pasangan hidup Ayahda Alm. Bakhtiar (Agustus '15) dan Ibunda Alidar mendapatkan putra yang sudah lama dinanti-nantikan. Lahir normal di rumah bidan, dan diberi nama RINAL DIDES. Saya berkeluarga terdiri dari 2 orang tua yang alhamdulillah keduanya masih ada (ayah alm tahun 2015), dan 2 orang kakak perempuan yang sekarang menemani orang tua di Solok. Kakak pertama bernama Nur Frima dan Oka Dewita kakak saya kedua, dari beliau berdua saya memiliki keponakan 9 orang dengan dua orang laki-laki pada saat ini.

Umur 1 tahun ayah bawa saya dan kami sekeluarga merantau ke jakarta tepatny tahun '86. menetap di Kali Abang Bungur Bekasi Timur. Di sanalah saya menyelesaikan Pendidikan Dasar SDN Pejuang II Bekasi Timur th 1998. Krisis moneter membawa kami kembali ke Solok.

Saya di Solok melanjutkan studi SMPN 2 Kota Solok th 2001 dan lanjut SMAN 2 Kota Solok th 2004. Tahun 2004 inilah saya mulai berdikari dan mulai berkumpul dengan orang-orang sholeh insyaallah.

Pernah mengenyam duduk di Fakultas Hukum 1 semester di kampus UMMY Solok th 2005-2006. Pindah ke jakarta th 2006. Tiba di Jakarta tepatnya di Depok Jabar, sempat belajar sebagai Santri Baitul Qur'an Depok th 2006-2007. Belum puas dengan hal tersebut saya melanjutkan Kuliah di Manajemen Informatika BSI Margonda 2008 - 2011.

Tahun 2011, tepatnya 09/10/2011 saya menikahi teman hidup saya saat ini bernama NITA DIAH ASTUTI, sekarang kami menjadi keluarga kecil dengan 3 orang anak, yakni putra kami IRSYAD NUR RAMDHAN dan putri kami HUSNA FATHIN FAUZIYAH dan putra ketiga kami UMAR FARUQ ARRASYIDI.

Berbagai pekerjaan yang pernah digeluti :
  • Staf admin partai dakwah di Solok '04 - '06
  • Marketing air galon di Depok '07
  • Staf admin meubler di Depok '07 - '09
  • Guru SDIT di Depok '09 - '10
  • Wirausaha di Solok '10
  • Marketing kacamata di Depok '11
  • Staf officer di Depok '11 - '12
  • Wirausaha di Depok '12 sd sekarang
  • Asisten Pribadi Anggota DPRD Depok '14 sd '19
  • Founder Yayasan Kampung Cerdas Indonesia '17 sd Sekarang
Berbagai aktifitas organisasi yang pernah digeluti :
  • OSIS SMAN 2 Solok Bid. Keagamaan '01 sd '02
  • Ketua MPK SMAN 2 Solok '02 sd '03
  • Pembina Asosiasi Pelajar Islam (Assalam) Sumatera Barat Solok '04 - '06
  • Forum Komunikasi Pemuda Islam Solok (FKPIS) '06
  • Rohis BADARIS Kampus BSI Depok '08 - '11
  • Anggota Kelompok Informasi Masyarakat Kota Depok '15 sd '20
  • Ketua Kelompok Informasi Masyarakat Cimanggis '16 sd '21
  • Sekretaris Karang Taruna Kelurahan Curug Cimanggis '16 sd '19
  • Sekretaris Pokja Sehat Kelurahan Curug Cimanggis '17 sd '20
  • Pembina PikR Cerdas Kelurahan Curug Cimanggis '16 sd sekarang 

Belum ada yang unik mungkin ketika dibaca, tapi rangkaian 29 tahun ini (2014) penuh keunikan setiap pergantian aktifitas dan perpindahan tempat buat saya pribadi... :)

Saya menulis ini dalam rangka belajar menulis cerita untuk mengasah pengaturan kosa kata yang ada :) best regard ;

Ditulis Oleh : Rinaldi // Wednesday, September 20, 2017
Kategori:

TRAVEL TICKETING

PARENTING

More on this category »

HIKMAH

More on this category »

SHARING BLOG

More on this category »
 
rinaldipdg.blogspot.com. Powered by Blogger.